Tips Memilih Bibit Bunga Sedap Malam Berkualitas, dan Cara Menanamnya

Sariagri - Bunga sedap malam atau dikenal dengan nama latin Polianthes tuberosa, adalah tanaman diketahui berasal dari daratan Meksiko. Untuk menanam bunga ini, dibutuhkan bibit bunga sedap malam dengan kualitas baik agar tumbuh sehat dan berbunga. Ciri khas dari tanaman ini yakni memiliki kelopak bunga yang berwarna ungu dan putih. Selain tampilannya yang cantik, bunga ini juga mengeluarkan aroma harum yang hanya muncul di malam hari. Alasan inilah yang menjadi asal muasal penamaan bunga ‘sedap malam’. Jika kamu berminat untuk memelihara tanaman ini di pekarangan rumah, caranya sangat mudah kok. Biar tidak salah, yuk simak langkah-langkahnya berikut ini: Cara Menanam Bibit Bunga Sedap Malam di Rumah 1. Menyiapkan Bibit Terbaik Sebelum mulai budidaya, siapkan bibit bunga sedap malam terlebih dahulu. Sebaiknya pilih bibit dengan kualitas terbaik yang masih berupa umbi. Kamu bisa membelinya di toko yang banyak menjual bibit bunga sedap malam dengan beragam varietas harga. Harga bibit bunga sedap malam biasanya dijual dengan kisaran ribuan sampai belasan ribu rupiah. Ada alasan penting yang harus kamu ketahui mengapa menggunakan bibit dari umbi lebih baik. Hal ini dikarenakan bibit dari umbi akan menghasilkan tanaman yang lebih rimbun. Pilihlah umbi yang berasal dari pohon bunga sedap malam berusia 1,5 tahun. Setelah mendapatkan bibitnya, potong umbi dari pohon bunga sedap malam dengan ukuran 1-2 cm, lalu bersihkan akar yang mengelilinya. Jaga agar jangan sampai menggores permukaan umbi sedikitpun selama proses penanaman. Lalu keringkan umbi di bawah sinar matahari sekitar 3-4 minggu. Jika sudah kering, simpan selama satu bulan penuh sebelum digunakan. 2. Menyiapkan Media Tanam Selagi menunggu bibit siap digunakan, siapkan media tanamnya. Media tanamnya ini berupa campuran tanah, arang sekam, dan pupuk dengan perbandingan 1:1:1. Setelah tercampur rata, baru bisa kamu masukkan ke dalam wadah atau pot tanam yang akan digunakan. Wadahnya sendiri bisa menggunakan polybag lalu setelah udah mulai membesar kamu bisa memindahkannya ke pekarangan ataupun pot hias. Jangan lupa pot yang digunakan memiliki lubang drainase, sebab jika terendam air terlalu lama akar sedap malam bisa membusuk. 3. Menanam Bibit Bunga Sedap Malam Langkah selanjutnya adalah proses penanaman. Caranya yaitu dengan membuat satu lubang pada media tanam dengan kedalaman sekitar 5 cm. Lalu masukkan umbi ke dalamnya, tutup dengan tanah, dan siram dengan air secukupnya. Setelah itu pindahkan polybag ke tempat yang rindang agar tidak terkena matahari secara langsung. Ketika tahap awal pertumbuhan, bibit bunga sedap malam maish membutuhkan banyak air. Oleh karena itu jangan lupa untuk melakukan penyiraman secara teratur sampai bibit tumbuh tunas, yakni pada pagi dan sore hari. Jika bibit sudah berumur sekitar 3-4 minggu, kamu bisa memindahkannya ke dalam pot atau pekarangan rumah. 4. Memeliharaan Pohon Bunga Sedap Malam Jika sebelumnya intensitas penyiraman sehari dua kali, namun seiring pertumbuhannya kamu bisa mengurangi intensitas penyiraman menjadi hanya satu kali sehari. Selanjutnya lakukan pemeliharaan dengan memberi pupuk. Beri pupuk saat pohon bunga sedap malam sudah memasuki usia 6 bulan. Pupuk yang digunakan adalah pupuk TSP dan urea dengan perbandingan 1:1. Dan berikan setiap 1-2 minggu sekali agar tanaman tumbuh dengan sehat. Selain itu, lakukan juga penyiangan pada tanaman dan sekitar tanah, demi mencegah pertumbuhan gulma yang dapat mengganggu pertumbuhan bunga. 5. Waktu Panen atau Mekar Bunga Sedap Malam Saat sudah berumur 7-8 bulan, tanaman sudah mulai berbunga. Bahkan jika dalam kondisi yang subur, sedap malam bisa tumbuh dengan sangat rimbun. Hal ini ditandai dengan kuntum bunga yang mulai bermunculan dari batang yang kokoh dan menyebarkan aroma harum pada lingkungan sekitar. Jika kamu ingin memanennya, pastikan untuk memisahkan tangkai bunga dari rumpun tanaman dengan cara dipotong terlebih dahulu. Hal ini dilakukan untuk menjaga dan tidak merusak akar agar bunga dapat tumbuh kembali.
http://dlvr.it/SQCRpm

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama