Sariagri - Pohon damar adalah salah satu pohon asli Indonesia. Tumbuhan yang punya nama ilmiah Agathis ini, tersebar dari Pulau Jawa, Sulawesi, Maluku, hingga Pelalawan. Pohon ini menghasilkan getah yang bernilai ekonomis. Hal inilah yang menarik minat para pembudidaya.
Dalam membudidayakan pohon damar, maka diperlukan bibit dari pohon yang berusia tua dan melalui tahap inspeksi sehingga dikatakan bibit sempurna.
Ada beberapa faktor yang mempengaruhi kualitas bagus dan kokoh pohon ini:
Pertama adalah tanah yang subur serta pemberian pupuk berkualitas. Pupuk yang digunakan untuk budidaya damar bisa menggunakan pupuk buatan sendiri, seperti kompos atau pupuk kandang maupun pupuk kimia.
Kedua, dalam budidaya pohon damar umumnya relatif lebih mudah ketika pohon damar telah tumbuh kuat dan kokoh. Hal ini membuat Sobat Agri tidak perlu lagi memberikan perawatan intensif dan pemberian pupuk dapat dikurangi.
Ketiga, agar pohon damar dapat tumbuh subur, ada beberapa syarat lokasi yang sebaiknya dipenuhi, yaitu:
1. Memilih tempat tanam dengan curah hujan tinggi agar kebutuhan air dapat terpenuhi.2. Memilih jenis tanah subur dan gembur. Tujuannya adalah agar tanaman tercukupi kebutuhan unsur hara sehingga hasil panen sesuai dengan harapan.3. Lalu pilih tempat yang cocok untuk perkebunan damar adalah ketinggian sekitar 400 meter diatas permukaan laut.
http://dlvr.it/SPY2zD
http://dlvr.it/SPY2zD