Meski Mungil, Tanaman Bonsai Ternyata Juga Punya Keunggulan Lho!

Sariagri - Bonsai merupakan jenis tanaman yang dikerdilkan dan ditanam dalam pot. Meski begitu, tidak semua tanaman dalam pot bisa disebut bonsai apabila tidak memiliki kriteria bonsai. Definisi kerdil dalam bonsai disini adalah tanaman yang memiliki penampilan lebih mungil daripada tanaman aslinya. Ada beberapa jenis tanaman bonsai, diantaranya bonsai beringin, bonsai kelapa dan bonsai jeruk. Keunggulan Bonsai Untuk Tanaman Hias Meskipun mungil, tanaman bonsai ternyata memiliki beberapa keunggulan dibandingkan jenis tanaman hias lainnya. Apa saja, berikut penjelasan lengkapnya. 1. Dekorasi ruangan Tidak disangka, tanaman bonsai ternyata memiliki peminatnya sendiri. Selain bentuknya yang unik, keindahan dari tanaman bonsai dapat membuat ruangan menjadi estetik. Tak heran jika bonsai dijadikan sebagai pelengkap dalam dekorasi rumah. Ditambah lagi, keberagaman jenis dan variasnya bosa membuat suasana ruangan menjadi lebih hidup. 2. Terapi ketenangan hati Selain sebagai dekorasi, tanaman hias yang satu ini juga bisa dijadikan sebagai terapi ketenangan hati. Sebab ia bisa melatih sifat, jiwa dan perilaku pemiliknya untuk menjadi pribadi yang lebih sabar. Pasalnya merawat bonsai membutuhkan waktu hingga bertahun-tahun agar dapat tumbuh sesuai dengan keinginan. Hal inilah yang secara tidak langsung membuat pemiliknya dilatih kesabaran dan berdampak positif pada ketenangan jiwa. 3. Menciptakan udara yang sejuk Sama seperti dengan tanaman hias lainnya, bonsai juga memiliki keunggulan dalam menciptakan udara yang sejuk bagi lingkungan di sekitar. Selain di luar ruangan, tanaman bonsai juga bisa memberi kesejukan udara di dalam ruangan.
http://dlvr.it/SP7QjH

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama